Tanda-tanda kerusakan tranfo flyback antara lain dapat ditunjukkan dengan :
- Transistor HOT rusak short, dan jika diganti baru akan rusak lagi
- Bodi flyback ada bagian yang mengelembung, warna bodi berubah, ada lubang kecil yang kadang keluar semacam lelehan, bodi ada retakan
- Resistor pada sirkit bagian ABL ada yang terbakar. Kalaupun masih dapat hidup normal, hal ini umumnya menunjukkan flyback sudah akan rusak. Biasanya tidak lama kemudian flyback akan rusak.
- Kapasitor (200v) pada pin-ABL flyback short ke ground
- Keluar loncatan api dari bagian tertentu atau antar kaki pin-pinnya.
- Tegangan tinggi anode, fokus, screen tidak keluar, tetapi tegangan rendah lainnya keluar.
- Jika diukur dengan ohm meter( dengan X10K) ada kebocoran antara anode cap dengan kaki pin-yang ke ground flyback.
- Jika diukur dengan ohm meter ada hubungan antara kumparan bagian primer dengan bagian sekunder.
************************