(pertanyaan dari Arief Kurniawan elconora@yahoo.co.id)
KASUS :
INTEL IMAGINE Model IC2027 menggunakan TA8659AN, GS8034-03C/M 34300-320SP dan LA 7830.
- Kerusakan satu garis, suara normal.
 - Pertama begitu tv di on kan di layar hanya ada garis, selanjutnya begitu panas gambar semakin melebar dan lama kelamaan gambar terbuka sempurna (normal).
 - IC vertikal, ic chroma sudah diganti, juga semua elco vert juga sudah di ganti...resistor & diode di cek normal semua.
 - Tegangan pada out vert waktu garis garis (0v) terus semakin panas berayun mendekati 13v (normal) .. dan selanjutnya tv menyala dg normal.
 
Kira2 bagian mana yang rusak/perlu di cek lagi?
Jawab :
- Cek nilai komponen pada pin-31 (V ramp filter) dan cek nilai komponen dari pin-32 ke bagian vert-out
 
SOLUSI
- Sesuai saran bapak sudah saya cek komponen sekitar pin 31 dan 32,
 - Permasalahan terpecahkan setelah saya urut dari pin tsb, ternyata kerusakan ada pada Swith service (kalau dingin ada resistensi antar pin nya).
 - Switch service saya cabut (buang) dan dijumper langsung.
 - Gambar langsung normal
 
************************************